in

50 Lukisan Terbaik Sepanjang Masa Karya Maestro Dunia

lukisan terbaik
lukisan terbaik

Apa yang bisa dilihat dari sebuah lukisan? Sejatinya sebuah lukisan bukan untuk dilihat, melainkan untuk dihayati. Ketika melihat karya lukis, kita seperti berdialog dengan karya lukis tersebut.

Sudah banyak sekali karya lukis yang telah diciptakan oleh para seniman dunia. Namun tidak semuanya menjadi sebuah karya yang menakjubkan.

Berikut ini saya tampilkan 50 lukisan terbaik sepanjang masa yang pernah dibuat para seniman. Saya berharap kamu bisa terinspirasi dari karya tersebut.


Daftar Isi hide
1 Lukisan Terbaik Sepanjang Masa Karya Maestro Dunia

Lukisan Terbaik Sepanjang Masa Karya Maestro Dunia


1. Monalisa

Mungkin ini adalah lukisan paling terkenal sepanjang sejarah. Hampir semuanya mengetahui lukisan ini. Merupakan karya seorang maestro Leonardo da Vinci. Lukisan ini menggambarkan seorang wanita sedang duduk tersenyum.

Lukisan ini menjadi sangat terkenal karena senyum monalisa yang hidup namun sangat misterius. Sampai saat ini, belum ada yang tahu pasti apa yang dirasakan Lisa saat dia dilukis.

Lukisan ini sekarang berada di museum Louvre, Perancis.

2. Dogs Playing Poker

Dibuat pada tahun 1903 oleh seniman C.M. Coolidge. Lukisan ini mempunyai 16 gambar anjing yang sedang duduk di sekitar meja poker dan bermain kartu. Lukisan ini menggambarkan kehidupan di Amerika selama awal abad ke 19.

3. No.5, 1948

Dibuat oleh seniman Paul Jackson Pollock pada tahun 1948. Lukisan ini mengambarkan kekacauan pada diri Pollock saat itu.

Mungkin bagi yang tidak mengerti seni, lukisan itu tak lebih dari sebuah coretan-coretan yang tak bernilai. Namun tahukah kamu, lukisan ini menjadi lukisan termahal dengan harga $140.000.000. Saat ini, lukisan No.5, 1948 disimpan di museum pribadi.

4. Portrait of Madame Recamier

Lukisan ini merupakan karya Jacques-Louis David pada bulan Mei 1800. Lukisan ini tersimpan di museum Louvre, Prancis. Potrait of Madam Recaimer menunjukan Juliette Recamier sedang duduk di sofa dengan gaun putih sederhana.

5. Massacre of Innocents

Lukisan karya Peter Paul Rubens ini menggambarkan pembantaian di Bethlehem. Di mana kisah ini juga tertulis di dalam Bible. Lukisan ini di buat sekitar tahun 1636-1638. Terlihat di dalam lukisan, anak-anak, wanita dan orang tak berdosa dibantai dengan sangat keji.

6.La Grande Jatte

Dibuat oleh seniman Georges Sueret. Lukisan ini menggambarkan suasana santai pada hari minggu di sebuah pulau. Terlihat orang-orang sedang menikmati pemandangan dengan membawa anggota keluarga mereka.

7. American Gothic

American Gothic dilukis oleh seorang seniman bernama Grant Wood. Seorang petani dengan garpu ditangannya berdiri bersebelahan dengan istrinya. Sang pelukis menggambarkan tentang semangat dan tekad orang Amerika ketika terjadi keterpurukan.

8. The Flower Carrier

The Flower Carrier merupakan karya seorang pelukis asal Meksiko, Diego Rivera. Seniman ini memang mempunyai ciri khas warna-warna cerah pada setiap lukisannya.

The Flower Carrier menggambarkan bagaimana seseorang berjuang untuk membawa keranjang bunga besar di punggungnya.

9. Whistler’s Mother

Lukisan ini juga dikenal sebagai “Arrangement in Grey and Black. The Artist’s Mother,”. Merupakan salah satu karya lukisan paling terkenal dari seniman Amerika, James McNeill Whistler.

James menggambarkan sosok ibunya yang sedang duduk dengan background warna dinding abu-abu. Lukisan ini dibuat tahun 1871 dan sekarang disimpan di Museum Orsay.

10. The Persistence of Memory

Dibuat pada tahun 1931 pada periode Surealisme. Merupakan karya seniman Spanyol Salvador Dali. Sekarang tersimpan rapi di Museum of Modern Art, New York.

Lukisan ini menggambarkan tentang kekerasan dan kelembutan, yang mana merupakan pemikiran Salvador Dali ketika dia membuat karya ini.  Jam tangan yang lentur memiliki arti tentang relativitas ruang dan waktu.

11. Portrait of Dora Maar

Pablo Picasso merupakan salah satu pelukis Spanyol yang paling ulung dan terampil. Dia merupakan penemu gaya lukis ” Cubism”. Yaitu seni lukis yang menunjukan gambar yang sama dari sudut yang berbeda.

Salah satu karya yang memakai teknik ini adalah Potrait of Dora Maar. Diyakini wanita dalam lukisan tersebut adalah kekasihnya. Lukisan ini dibuat tahun 1937 pada periode surelisme.

12. Portrait de L’Artiste Sans Barbe

Lukisan ini adalah karya Vincent Willem van Gogh, dia lahir pada tanggal 30 Maret 1853 di Zundert, Netherlands.

Objek dari lukisan itu adalah sang pelukis sendiri. Yang menarik dari lukisan itu adalah dia tidak menampilkan jenggotnya. Lukisan ini menjadi salah satu karya Van Gogh yang dijual dan laku seharaga $71.500.000 pada tahun 1998.

Baca Juga  Cara Mencari Tempat Investasi Danareksa yang Aman dan Terpercaya

13. Composition 8

Lukisan aliran seni abstrak ini merupakan karya seniman asal Rusia, Wassily Kandinsky yang dibuat pada tahun 1923. dan kini disimpan di Solomon R. Guggenheim Museum.

Wassily Kandinsky sering dikenal sebagai pendiri seni abstrak. Hasil karyanya kebanyakan menggunakan bentuk dan simbol-simbol, bukan orang nyata.

Composition 8 adalah salah satu lukisan pertamanya yang menjelaskan bentuk seni abstrak.

14. The Third of May 1808

Lukisan The Third of May adalah karya seni Fransisco Goya. Dibuat pada tahun 1814 dan kini disimpan di Museo Nacional Del Prado, Madrid.

Lukisan ini menggambarkan perlawanan Spanyol terhadap pasukan Napoleon yang berkuasa pada tahun 1808.

15. Las Meninas

Las Meninas menggambarkan Margarita teresa dari Spanyol sebagai anak muda bersama dengan Raja dan Ratu Spanyol.

Las Meninas dibuat pada tahun 1656 karya seorang seniman Spanyol, Diego Velazquez.

16. Cafe Terrace at Night

Merupakan karya dari Vincent Willem van Gogh. Dibuat pada tanggal 16 September 1888 dengan media cat minyak. Sekarang disimpan di Kröller-Müller Museum, Belanda

Karya ini menggambarkan tentang aturan kehidupan sehari-sehari yang dibalut dengan warna-warna cerah. Sebuah malam sederhana di sebuah kafe yang berada di pinggir jalan.

17. Le Molin de la Galette

Karya lukisan ini dibuat tahun 1876 oleh Pierre-Auguste Renoir, seorang pelukis dari Perancis . Sekarang disimpan di Musée d’Orsay, Museum Orsay.

Lukisan ini menceritakan potret nyata tentang kehidupan di kota. Lukisan ini tidak hanya meceritakan sebuah cerita, namun kamu juga seolah-olah menjadi bagian dari cerita itu. Karya ini juga menjadi salah satu lukisan termahal yang pernah dibeli.

18. The Arnolfini Marriage

Lukisan ini menjadi salah satu lukisan yang tertua. Di buat tahun 1434 oleh pelukis Jan van Eyck. Objek dalam lukisan itu adalah seorang pengusaha Italia, Giovanni Arnolfini dan istrinya yang sedang hamil. Sekarang lukisan ini disimpan di National Gallery, London.

19. The Scream

Lukisan ini menunjukan sebuah sosok wajah yang mengalami distorsi terhadap perubahan. Keputusasaan, ketidakberdayaan, teror, kesedihan dan kehilang kontrol diri.

Ini merupakan salah satu karya dari Edvard Munch, seniman asal Norwegia. Kini lukisan tersebut berada di National Galerry, Oslo, Norwegia.

20. Starry Night

Starry Night menceritakan sebuah desa bernama Saint-Remy yang dikelilingi banyak matahari. Lukisan ini menjadi salah satu karya paling terkenal di dunia.

Merupakan karya maestro dunia, Van Gogh. Jika kamu ingin melihatnya, bisa langsung ke Museum of Modern Art di New York.

21. Landscape with the Fall of Icarus

Karya seni ini dibuat oleh seniman Belanda, Pieter Bruegel. Menceritakan tentang ketidakpedulian manusia terhadap sesamanya.

Dalam mitologi Yunani, Icarus merupakan sosok yang bisa terbang dengan sayap yang dibuat oleh ayahnya. Tapi dia mengabaikan nasihat ayahnya untuk jangan terbang terlalu dekat dengan matahari.

Akhirnya dia jatuh ke laut dan tenggelam, terlihat dalam lukisan kaki Icarus yang berada di atas. Namun tak ada satupun orang yang menolongnya.

22. Guernica

Karya lukis dari Pablo Picasso ini menggambarkan pemboman kota-kota Spanyol (Guernica) selama perang saudara di Spanyol. Ini adalah lukisan hitam putih yang memperlihatkan Italia dan Jerman terlibat dalam pemboman ini.

Dibuat pada tanggal 26 April 1937–Juni 1937 dan sekarang tersimpan di Museo Nacional Centro de Arte Reina Sofía

23. Beheading of Saint John the Baptist

Lukisan karya Caravaggio ini menunjukan gambaran realistis saat pembunuhan di dalam penjara. Suasana gelap dan ekspresi dari penonton membuat karya klasik ini benar-benar hidup.

Kamu bisa datang ke National Gallery, London untuk bisa melihat karya ini.

24. Night Watch

Night watch merupakan salah satu bagian yang paling populer karya Rembrandt. Menggambarkan penduduk kota yang berpindah dan dipimpin oleh seorang kapten.

Warna hitam memberikan kesan pemandangan pada malam hari. Saat ini. lukisan Night Watch berada di Riksmuseum, Amsterdam.

25. School of Athenes

School of Athenes atau Mazhab Athena merupakan sebuah karya dari Raphael Sanzio. Lukisan ini menggambarkan beberapa filsuf terkenal seperti Plato dan Aristoteles sedang berjalan di tengah bersama dengan filsuf lain. Media yang digunakan adalah cat. Lokasi lukisan ini berada di Ruangan Rafael.

26. Water Lilies

Dibuat oleh Claude Monet pada tahun 1920. Water lilies merupakan salah satu dari 250 series lukisan minyak karya Monet. Objeknya adalah taman bunga miliknya sendiri. Lukisan-lukisan ini terletak di berbagai museum seni di seluruh dunia.

27. The Girl With a Pearl

Lukisan ini sering disebut sebagai Dutch Monalisa karena ekspresi wajah gadis dalam lukisan itu sulit dimengerti. Di telinganya ada anting-anting mutiara sebagai titik fokus/pusat perhatiannya.

Dilukis oleh Johannes Vermeer pada tahun 1665 dengan media cat minyak.

28. The Sun Of Man

Sebuah karya lukis dari seniman René Magritte asal Belgia. Lukisan ini menggambarkan bagian dari pekerjaanya di mana dia mengenakan setelan hitam. Tapi kenapa ada apel di wajahnya? hanya René Magritte yang tahuKarya ini dibuat pada tahun 1964 menggunakan media cat minyak.

29. Royal Red and Blue

Royal Red and Blue merupakan karya dari Mark Rothko. Seorang seniman Amerika keturunan Yahudi Rusia. Lukisan ini dibuat tahun 1954 dan sekarang berada di Institut Seni di Chicago.

Mark Rotho menunjukan dalam lukisannya sebuah kotak Royal berwarna biru dan merah pada kanvas. Karya ini merupakan kanvas buatan tangan (hand-made canvas).

30. Lady With An Ermine

Lukisan karya Leonardo da Vinci ini dibuat pada tahun 1490 dengan media cat minyak. Kamu bisa mengunjungi Czartoryski Museum untuk bisa menikmati karya ini.

Menggambarkan seorang wanita yang sedang menggendong seekor Cerpelai. Sosok wanita ini terlihat sangat cantik. Kepala lonjong, leher panjang dan dagu tipis. Terlihat sangat sempurna.

31. President Theodore Roosevelt

Theodore Roosevelt adalah presiden Amerika ke 26. Sang pelukis, John Singer Sargent menggambarkan sosok presiden tidak hanya dari luarnya saja, dia menangkap esensi batinnya juga.

Di dalam lukisan ini, Presiden Roosevelt terlihat sangat bijaksana dengan tatapan mata yang tajam. Sosok pemimpin terlihat jelas dari raut wajahnya. Lukisan ini dibuat dengan media kanvas minyak pada tahun 1903.

Baca Juga  Penjelasan Terkait dengan Perbedaan Tabungan dan Investasi

32. Self-Portrait (at 26)

Semua lukisan karya Albrecht Durer memang menakjubkan. Tapi yang satu ini, menjadi yang paling favorit. Wajah dan setiap helai rambutnya terlihat sangat detail. Ingat, ini adalah lukisan tahun 1498. Ekspresi wajahnya Durer juga mengagumkan.

33. Lady of Shalott

Lukisan Lady of Shalott merupakan karya dari Jhon William Waterhouse. Dilukis pada tahun 1916. Warna, bentuk dan tekstur dalam lukisan ini begitu padu.

Wajah wanita dalam lukisan ini begitu romantis. Gaun merah berbahan sutra menambah keelokan wajahnya. Tatapan mata ke atas seakan-akan di sedang memikirkan sesuatu.

34. The Birth of Venus

The Birth of Venus karya Sandro Botticelli adalah sebuah lukisan yang menggambarkan munculnya Dewi Venus dari dalam laut sebagai sosok perempuan cantik. Saat ini lukisan The Birth of Venus disimpan di Florence Uffizi Galery.

35. The Creation of Adam

Mahakarya lukisan dari seniman terkenal, Michaelangelo Buonarroti yang menggambarkan penciptaan Adam. Lukisan ini menjadi salah satu lukisan yang menghiasi area 12.000 kaki persegi Kapel Sistna di Vatikan.

36. Autumnal Fantasy

Dibuat pada tahun 1916 oleh seniman Charles E. Burchfield. Lukisan ini menggambarkan suasana alam yang terjadi secara berulang. Ini bisa dilihat di dalam lukisan terdapat burung, pohon, bintang, sinar bulan dan matahari.

37. The Foetus in the Womb

Leonardo da Vinci menggambarkan dalam lukisannya bagaiamana awal dari kita semua. Kita dimulai dari rahim seorang ibu. Da Vinci memang jenius, lima ratus tahun yang lalu ketika teknologi belum ada, dia sudah bisa mengambarkan proses lahirnya manusia melalui lukisannya. Lukisan ini dibuat da Vinci pada tahun 1510-13.

38. Saturn Devouring His Son

Saturn Devouring His Son karya Fransisico Goya menceritakan Dewa Saturnus yang memakan anaknya. Menurut mitos Yunani, Saturnus takut bahwa salah satu anaknya akan menggulingkan kekuasaannya.

Lukisan ini dilukis langsung ke dinding rumah Goya pada tahun 1819. Namun setelah kematiannya, lukisan tersebut dipindahkan ke kanvas dan sekarang berada di Museum Del Prado, Madrid.

39. The Kiss

The Kiss menjadi lukisan paling terkenal karya Gustav Klimt. The Kiss adalah sebuah penggambaran realistis dari adegan ciuman. Yang membuat karya ini istimewa adalah penggunaan kertas emas pada kanvasnya.

Lukisan ini dibuat tahun 1907 dan sekarang berada di Österreichische Galerie Belvedere, Austria.

40. The Last Supper

The Last Supper/Perjamuan terakhir adalah lukisan yang menggambarkan makanan terakhir Yesus dengan murid-muridnya. Berada di ruang makan Santa Maria Delle Grazie di Milan.

Lukisan ini juga menjadi kontroversi, karena yang seharusnya duduk bersebelahan dengan Yesus adalah Maria Magdalena bukan Rasul Yohanes.

The Last Supper merupakan karya Leonardo da Vinci yang mulai dikerjakan pada tahun 1495 dan selesai tahun 1498.

41. Maria Theresa of Vallabriga on Horseback

Lukisan ini merupakan potret Nyonya Goya yang terlihat gagah di atas kuda emas dalam balutan gaun beludru. Di lukis oleh Fransisco Goya pada tahun 1783 melalui media minyak. Lukisan tersebut disimpan di Ulffizi Gallery, Florence.

42. Marie Antoinette, Queen of France (in coronation robes)

Maria Antonia adalah Ratu Perancis dan seorang putri dari kekaisaran Romawi suci. Lukisan ini adalah karya dari Jean-Baptiste Gautier-Dagoty (1775).

Sang putri memakai gaun mewah sedang duduk dengan tangan kanannya memegang bola dunia. Menggambarkan dunia berada digenggamannya.

43. View of Toledo

Lukisan karya El Greco ini memperlihatkan suasana alam yang indah. Sinar matahari masih mampu menerangi walau sedang terjadi badai. Penampakan bangunan kastil menambah keindahan lukisan ini. Karya seni ini dibuat tahun 1597-1599.

44. Umbrellas at Blue Point

Umbrellas at Blue Point adalah karya lukis dari William Glackens. Seorang seniman dari Philadelphia, Pennsylvania, Amerika. Dibuat tahun 1915.

Glackens menangkap suasana ramai di sebuah pantai. Melihat karya seni ini membuat saya bisa merasakan angin laut yang sejuk dan suara ombak pantai. Saya juga tertarik dengan bangunan gaya Victoria sebagai background dari karya ini.

45. Parade to War

Parade to War dilukis oleh Jhon Steuart Curry pada tahun 1938. Media yang digunakan adalah cat minyak.

Potret ini menggambarkan keadaan pada malam Perang Dunia ke 2. Dimana ada sebuah firasat dan ketakutan. Yang paling jelas adalah barisan prajurit muda dengan wajah tengkoraknya.

Kecemasan dan kesedihan juga tergambar dari dua wanita yang berada di depan prajurit. Lalu ada dua orang bocah yang merasakan hal yang sama.

46. The For Season

The For Season merupakan karya Charles E. Burchfield (1949-60). Sesuai namanya, lukisan tersebut menggambarkan empat musim di dunia, yaitu semi, hujan, kemarau dan dingin/salju. Kombinasi warnanya begitu padu dan mendalam.

47. Au Lapin Agile

Au LApin Agile dilukis oleh Pablo Picasso pada tahun 1905. Model dari lukisan itu adalah Harlequin yang merupakan kekasih Germaine Pichot. Media yang digunakan untuk melukis adalah cat minyak dan sekarang berada di Metropolitan Museum of Art.

Pada tanggal 27 November 1989, seorang diplomat Amerika Walter H. Annenberg membeli lukisan ini seharga $ 40.700.000.

48. Les Noces de Pierrette

Les Noces de Pierrette adalah karya dari Pablo Picasso yang dibuat pada tahun 1905. Lukisan ini dibuat ketika Picasso mengalami depresi setelah teman baiknya, Carlos Casagemas mengakhiri hidupnya pada tahun 1901.

49. Three Studies of Lucian Freud

Karya lukis ini merupakan salah satu lukisan termahal di dunia. Yaitu seharga $142,4 million. Sebuah karya dari seniman Francis Bacon tahun 1969.

Subjek dalam lukisan ini adalah Lucian freud, seorang pelukis dari Inggris yang lahir pada tanggal 8 Desember 1922.

50. The Dance

The Dance merupakan salah satu jenis lukisan fauvism yang digambarkan oleh warna-warna cerah. Karya seni ini menggambarkan beberapa orang sedang menari bersama dalam sebuah lingkaran. Ini adalah salah satu karya dari Henri Matisse.

Apresiasi Seni Masa Renaissance


Itulah 50 lukisan paling terkenal di dunia. Yang mana lukisan favorit kamu?

What do you think?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

GIPHY App Key not set. Please check settings

panduan bisnis frozen food

Panduan Bisnis Frozen Food Modal Kecil

panduan untuk usaha kecil

Tips dan Panduan Memilih Usaha Kecil Yang Mudah